skip to main | skip to sidebar

3/13/2011

Gresik, Diantara Bayang – Bayang Kejayaan Masa Lalu

Masjid Agung Gresik
Haloooo… akhirnya saya bisa menyapa kalian semua pembaca setia blog saya (saya sendiri ini kayaknya). Haha. Ya sudahlah yang penting kan niatnya untuk saling berbagi hal-hal positif di sini. Asal ndak positif hamil aja *eh? *disumpel testpack.
Yak dan di postingan kali ini saya tiba-tiba tergelitik untuk sedikit menulis tentang kota kelahiran saya. Karena sepertinya masih banyak yang tidak tahu apa itu Gresik. Ketika saya pergi ke luar kota dan ada orang yang bertanya asal daerah saya, saya sering menjawab asal saya dari Surabaya. Karena kalau saya jawab Gresik, kebanyakan akan bertanya lebih lanjut “Dimana itu? (sambil mengernyitkan dahi gitu)”. Gara-gara ndak mau ribet itulah makanya saya jawab asal saya dari Surabaya (tapi akhir-akhir ini saya merasa kalau perbuatan saya itu lumayan salah. He3). Ya saya lahir dan tumbuh melebar di kota Gresik yang katanya “Berhias Iman” ini. Berhias Iman sendiri adalah akronim dari Bersih, Hijau, Aman, Sehat menuju Industri, Maritim, Agamis dan Niaga.
Secara geografis Kabupaten Gresik terletak di 7° - 8° Lintang Selatan dan 112° - 113° Bujur Timur dengan luas wilayah lebih kurang 1.192,25 km2. Terdiri dari 18 kecamatan, 26 kelurahan dan 330 desa. Gresik dahulu kala adalah kota Bandar dan menjadi pusat perdagangan yang sangat penting (ini kira-kira terjadi pada abad 11, tapi di abad 21 ini?). Gresik juga merupakan salah satu pintu masuk Islam pertama di Pulau Jawa yang dibawa oleh Syekh Maulana Malik Ibrahim.
Yak kayaknya cukup sekilas aja ya sejarah tentang Gresik yang dulu pernah menjadi Bandar besar. Ndak baik juga kan terlena akan kejayaan masa lalu yang mungkin sulit untuk terulang kembali di masa datang. Toh juga blog atau web yang menceritakan tentang kejayaan masa lalu Gresik juga banyak. Tinggal googling,ketemu dah. Sekarang mari kita coba amati kota Gresik akhir-akhir ini. Bagaimana kondisi lingkungan dan masyarakatnya. Adakah perkembangan yang signifikan menurut teman-teman? Saya pribadi belum merasakan sesuatu yang “berbeda” dari kota ini. Mulai dari urusan birokrasi yang masih banyak menyita waktu dan menguras kantong sampai banjir yang tiap musim hujan selalu mengintai. Yang paling saya rasakan perkembangannya adalah jumlah gelandangan dan pengemis di perempatan jalan maupun perumahan – perumahan yang semakin merajalela (saya berharap ini hanya perasaan saya saja karena saya tidak tahu data statistik yang sebenarnya dari para Gepeng ini)

Menghimbau pemerintah daerah untuk melakukan perbaikan di sana sini bukanlah hal yang tidak mungkin. Tapi pertanyaanya sekarang apakah pemerintah mampu dan mau? Kalau pemerintah sendirian jelas tak kan optimal bahkan tak kan mampu. Apalagi di tengah anggaran daerah yang defisit tapi dikerubungi oleh berbagai macam orang dengan berbagai macam kepentingan yang berujung pada kepentingan pribadi semata. So, inilah saatnya kita bergerak bersama untuk memajukan tanah kelahiran dan tanah tumbuh kembang kita. Kalau bukan anda – anda semua siapa lagi? Saya? Saya cuman bisa mengkritik doang ini tanpa hadirkan solusi :p. Yak sampai jumpa di postingan blog saya selanjutnya. Semoga postingan yang ini tak membuat anda sekalian cenat – cenut. Cukup saya aja yang nulis yang cenat – cenut. Caoooo…..

7 comments:

  1. Kalo saia blg, gresik itu trmasuk famous lho wan

    Bilang aja gresik itu kota di jawa timur, rebes kan?

    Tapi saia lebih bangga nyebutin kota sendiri lho

    But, nice post wan

    Regards, Morends

  2. He3. Sebenarnya sih saya juga salah ndak ngasih info ke mereka. Dan hal ini sudah terjadi berulang ulang ketika saya pergi ke luar kota terutama di luar Jatim. Thx buat komentarnya bro!

  3. Elisa Nesdyaningtyas March 14, 2011 at 9:00 AM

    Eh, ehh.. Ini kan calon kota tempat saya tinggal ntar :D

  4. hhmmm... baguslah sudah berani ngaku sebagai wong nggersik, mantap jaya!!

  5. saya selalu bangga jadi orang gresik kog :)

  6. aq bangga skali bilang asli gresik pada orang2 luar jatim kalau lg chattingan. kbanyakan mereka langsung tau krna mreka tau tentang semen gresik .hehehe

  7. Aku wong Gresik.. Meskipun karbitan :D

Post a Comment